Senin, 15 Februari 2010

The Da Vinci Code Brown


Penggemar fiksi Barat yang telah membaca novel fenomenal The Da Vinci Code karya Dan Brown kiranya perlu membaca buku Da Vinci Code Decoded. Buku karya Martin Lunn yang telah diindonesiakan oleh Isma B Koesalamwardi dan diterbitkan oleh Ufuk Press, Jakarta (2005), ini secara cukup komprehensif dan meyakinkan mengungkap kebenaran (fakta-fakta) di balik fiksi The Da Vinci Code tersebut. Lunn memang seorang peneliti ahli masalah keturunan Davidic dan berbagai isu lain yang diperkenalkan Brown melalui novel tersebut.

Dalam The Da Vinci Code Brown meyakinkan pembaca bahwa semua deskripsi karya seni, arsitektur, dokumen dan ritus rahasia dalam novelnya itu adalah akurat. Kata-kata Brown itu membuat banyak orang gemetaran dan tak sabar untuk mencari tahu 'kebenaran' di balik fakta yang diceritakan dengan gaya fiksi dan mampu mengusik iman umat Nasrani tersebut. Berbagai kontroversi yang muncul justru membuat buku Brown itu makin laris bagai kacang goreng. Jutaan eksemplar novel tersebut telah terjual dan diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa di dunia.

Melalui buku ini, Martin Lunn mencoba menjawab rasa penasaran masyarakat dunia tersebut. Didukung berbagai hasil penelitiannya, secara meyakinkan Lunn menguak kebenaran di balik novel fenomenal tersebut. Buku ini menjelaskan tema-tema penting dalam novel Brown, seperti kisah nyata Biara Sion, Opus Dei, Knight Templar, Rosslyn Chapel, dan misteri Rennes le Chateau.

DOWNLOAD DISINI

Novel Yang Bikin Heboh


Cerita ini terjadi didesa Gantung, Kabupaten Gantung, Belitung Timur. Dimulai ketika sekolah muhammadiyah terancam akan dibubarkan oleh depdikbud Sumsel jika tidak mendapatkan siswa minimal 10 orang. Pada saat kepala sekolah ingin memberikan pidato pembubaran sekolah karna sekolah itu hanya mendapatkan 9 orang murid, tiba-tiba ada seorang anak lagi yang bernama Harun yang mendaftarkan diri disekolah tersebut. Mulai dari sanalah mereka semua berteman akrab. Dari mulai penempatan tempat duduk, bertemu dengan pak Harfan, perkenalan mereka dengan A Kiong, dan masih banyak lagi cerita yang lainnya. Laskar pelangi adalah nama yang diberikan oleh Bu Muslimah yang terinspirasi dari kesenangan mereka dengan pelangi. Laskar pelangi juga sempat mengharumkan nama sekolah mereka dengan berbagai cara salah satunya adalah pembalasan dendam Mahar yang selalu dipojokan teman-temannya karna menyukai okultisme, tapi pada saat ada lomba karnaval 17 agustusan ia membuat kemenangan manis karna menyukai okultisme. Lalu kejeniusan Lintang yang menantang dan mengalahkan Drs. Zulfikar, guru sekolah kaya PN yang berijasah dan terkenal dan memenangkan lomba cerdas cermat. Kisah sepuluh kawan ini berakhir dengan kematian ayahnya Lintang karna memaksakan Lintang untuk putus sekolah.

Kelebihan Buku: Buku ini sangat menarik untuk dibaca oleh semua kalangan baik muda, tua ataupun anak-anak. Buku yang menceritakan semangat untuk menuntun ilmu ini sangat memotifasi bagi sang pembaca karna kerja keras tokoh-tokoh laskar pelangi ini yang berusaha keras untuk bisa menjadi pandai walaupun mereka bersekolah disekolah miskin dan serba kekurangan.

Kekurangan Buku: Dari keseluruhan isi buku ini sebenarnya hampir tidak ada kekurangannya karna dari segi penyajian, cover, isi cerita semua dikemas secara menarik. Namun ada satu yang menjadi kelemahan novel ini yaitu banyaknya penggunaan kata-kata yang terdengar asing oleh kita dan kata-kata ilmiah yang sulit untuk dimengerti oleh orang yang tidak terbiasa dengan kata-kata tersebut.



Judul Buku : Laskar Pelangi
Penulis : Andrea Hirata
Penerbit : Yogyakarta, Bentang pusaka
Tahun Terbit : 2008
Halaman : 534

DOWNLOAD DISINI

Senin, 08 Februari 2010

Brain Gym Tingkatkan Potensi Seseorang


Apa yang ada di benak anda saat seorang ahli menyarankan anda untuk melakukan senam otak. Mungkin anda membayangkan bagaimana menggerakkan otak dari dalam. Padahal senam otak sangat sederhana dan menyenangkan. Saat ini senam otak bahkan telah menjadi bagian dari gaya hidup. Bukan tubuh kita saja yang memerlukan latihan fisik, otak pun kini juga bisa senam. Senam otak atau Brain gym merupakan serangkaian gerak sederhana yang menyenangkan.
Gerakan-gerakan dalam brain gym digunakan oleh para murid di Educational Kinesiology Foundation, California, USA untuk meningkatkan kemampuan belajar mereka dengan menggunakan keseluruhan otak. Gerakan-gerakan ini membuat segala macam pelajaran menjadi lebih mudah, dan terutama sangat bermanfaat bagi kemampuan akademis. Educational Kinesiology adalah suatu sistem yang memberdayakan semua orang yang belajar tanpa batas umur, dengan menggunakan aktivitas gerakan-gerakan untuk menarik keluar potensi seseorang.
Banyak manfaat yang bisa diperoleh dengan melakukan brain gym. Gerakan-gerakan ringan dengan permainan melalui olah tangan dan kaki dapat memberikan rangsangan atau stimulus pada otak. Gerakan yang menghasilkan stimulus itulah yang dapat meningkatkan kemampuan kognitif (kewaspadaan, konsentrasi, kecepatan, persepsi, belajar, memori, pemecahan masalah dan kreativitas), menyelaraskan kemampuan beraktivitas dan berfikir pada saat yang bersamaan, meningkatkan keseimbangan atau harmonisasi antara kontrol emosi dan logika, mengoptimalkan fungsi kinerja panca indera, menjaga kelenturan dan keseimbangan tubuh, meningkatkan daya ingat dan pengulangan kembali terhadap huruf / angka (dalam waktu 10 minggu), meningkatkan ketajaman pendengaran dan penglihatan, mengurangi kesalahan membaca, memori, dan kemampuan komperhensif pada kelompok dengan gangguan bahasa, hingga mampu meningkatkan respon terhadap rangsangan visual. Selain hal-hal tersebut brain gym juga digunakan untuk terapi beberapa gangguan pada anak-anak seperti Hipersensitivitas, ADD (Attention Difficulty Disordes) atau gangguan pemusatan perhatian, EH (Emotional Handicaps) atau gangguan emosional, FAS (Fetal Alcohol Syndrome) atau sindrom bayi, dan LD (Learning Disabilities) atau gangguan kemampuan belajar.


DOWNLOAD KLIK DISINI

Jumat, 28 Agustus 2009

The Baby Book


Sejak edisi pertamanya di tahun 1993, buku ini telah dijuluki "buku wajib tentang perkembangan bayi" oleh jutaan orangtua. Ia mengajarkan keahlian merawat dan cara menanggapi kebutuhan bayi dengan tepat. Penjelasan dan tip-tip yang diberikannya membuat pengasuhan bayi menjadi jauh lebih mudah dan menyenangkan.
Sebagai tenaga medis profesional maupun orangtua dari delapan anak, Dr. Bill dan Martha Sears ingin berbagi pengalaman dan informasi mereka dengan Anda. Pembahasan mereka dalam buku ini berfokus pada kebutuhan-kebutuhan utama bayi yang sangat dipedulikan para orangtua masa kini: makan, tidur, perkembangan, kesehatan, dan kenyamanan.

Mengoleksi buku ini sama halnya mengoleksi pengetahuan dan keahlian merawat, memberi makan, mengatur nutrisi, melesatkan perkembangan, dan mengatasi masalah kesehatan yang lazim terjadi pada bayi. Selain itu, buku ini juga menekankan konsep pengasuhan penuh cinta ( attachment parenting ): pendekatan lembut dan masuk akal atas pengasuhan yang menekankan ikatan batin dengan bayi, tanggapan terhadap isyaratnya, menyusuinya, memopokinya, tidur bersamanya, dan menetapkan batasan-batasan yang tepat.

Tak hanya lengkap, buku ini juga menyajikan pendekatan praktis dan modern tentang pengasuhan anak yang selaras dengan gaya hidup zaman sekarang. Dengan mengakui ketiadaan cara tunggal mengasuh bayi, buku ini menyuguhkan panduan dan pemikiran dasar yang Anda perlukan untuk mengembangkan gaya pengasuhan yang paling sesuai untuk Anda dan anak Anda.

Judul : The Baby Book
Penulis : William Sears, M.D., dan Marha Sears, R.N.
Penerbit : Serambi
Tanggal Terbit : September 2006
Kategori : Orangtua & Keluarga
Halaman : 674
DOWNLOAD KLIK DISINI

Agar Anak Anda Tertular Virus Membaca


Apa yang Anda inginkan untuk Anak Anda pada saat ini? Apakah anak Anda ingin hanya bisa membaca atau gemar membaca? Anda tentu dapat merasakan bedanya.

Dalam buku ini, Paul Jennings secara brilian mengajak siapa saja untuk menularkan "virus" membaca—bagaimana sejak dini anak-anak dapat asyik, bergairah, dan cinta terhadap buku.

Dengan bahasa yang jernih—disertai gambar-gambar yang jenaka—Jennings membangkitkan kepedulian setiap orang (terutama orangtua dan guru) untuk membuat anak-anak "tergila-gila" membaca buku.
Tentang Penulis: Paul Jennings adalah fenomena dalam dunia buku anak-anak. Sejak penerbitan karnya Unreal, pada tahun 1985, dia telah menghibur anak-anak segala usia dengan kisah-kisahnya yang aneh dan fantastis, mendorong mereka cakap dan getol membaca. Jennings telah dipilih menjadi penulis favorit oleh anak-anak di Australia lebih dari 40 kali dan telah memenangi setiap anugerah penulis pilihan anak-anak di negeri ini. Dia telah menulis lebih dari seratus cerita, dan penjualan bukunya melampaui 6,7 juta kopi.

Publisher : MIZAN GROUP ISBN 979-3611-45-6
Penulis : Paul Jennings
Penerbit : MLC
Tahun : 2006
Jumlah halaman : 322
DOWNLOAD KLIK DISINI

Ketika Anak Sulit Diatur


Sebagian anak benar-benar membuat kita tertantang dibandingkan anak-anak lain. Jika Anda sedang mengasuh salah seorang anak dengan permasalahan perilaku, buku ini sangat tepat untuk Anda. Psikolog Klinis dan Orangtua, C. Drew Edwards, memberikan tips-tips, keterampilan serta informasi yang Anda butuhkan untuk mengidentifikasi, menunjukkan, serta memperbaiki masalah perilaku.Anda akan belajar:

  • Mengapa sebagian anak sulit diatur? Karena pemahaman merupakan kunci utama dalam mengubah segala sesuatu menjadi lebih baik.

  • Strategi yang spesifik untuk menangani permasalahan sehari-hari dimulai dengan kekacauan di pagi hari, perjuangan saat makan, ledakan kemarahan yang seperti kebanyakan, perang pada saat mengerjakan pekerjaan rumah, dan banyak lagi.

  • Bagaimana menjadi Orangtua yang berwenang memberikan arahan dan pembentukan, memelihara dan mendukung apa yang dibutuhkan seorang anak untuk belajar bertanggung jawab, kompeten, dan berisi?

  • Bagaimana merespons secara efektif terhadap perilaku-perilaku yang membuat Anda pusing? Dimulai dengan teknik-teknik sederhana yang bisa Anda praktikkan kapan saja sampai usaha jangka panjang yang dapat membantu keluarga Anda.
  • Bagaimana memelihara diri Anda dengan lebih baik? (mengasuh anak yang "sulit" akan sangat melelahkan!)
Dikemas dengan informasi yang praktis, ditulis dengan penuh kewibawaan dan penuh keharuan, buku ini tempat Anda mencari nasihat, pengetahuan, dan berita-berita bagus; bahwa mengasuh anak yang sulit diatur tidaklah mustahil. Pendapat ini betul-betul terbukti.


Nomor Produk : 1944

Penerbit : KAIFA

Pengarang : C. Drew Edwards

Halaman : 251


DOWNLOAD KLIK DISINI

Kamis, 20 Agustus 2009

Quantum Sukses- 8 Kunci Meraih Kesuksesan Luar Biasa


Perjalanan karier Bobbi DePorter diawali dari Hawthorne/Stone Real Estate and Investment. Dalam waktu singkat, dia melesat dari agen menjadi mitra yunior, yang kemudian membuatnya menjadi seorang jutawan. Dia pun mendirikan Burklyn Business School yang mahasiswanya belajar hanya dalam 6 minggu apa yang diajarkan sekolah bisnis yang lain dalam 2 tahun! Namun, badai menghantamnya saat investasinya jatuh sampai habis. Bobbi hampir kehilangan segalanya. Tetapi, kehilangan yang menyakitkan ini justru membuat dia mendapatkan Quantum Successnya. Bahkan, dia pun menyelenggarakan SuperCamp, program berskala internasional yang telah diselenggarakan di berbagai tempat seluruh dunia dan diikuti oleh lebih dari 40.000 siswa sejak didirikan pada 1982. Kini, Bobbi menjabat Presiden Quantum Learning Network (QLN) yang memayungi berbagai kegiatan pengembangan potensi-diri. Bobbi DePorter berhasil bangkit dari frustrasi-mendalam hingga mencapai penyelesaian-menyeluruh—dan dari kebangkrutan total meraih kesuksesan internasional. Dia menemukan visi batinnya! Sepanjang perjalanan itu, DePorter mengenali 8 kunci yang akan membuat anda menemukan pula visi batin anda sendiri dan meraih kesuksesan luar biasa di mana pun, kapan pun, dan siapa pun anda.
Ke-8 kunci ini akan membantu anda menyelaraskan visi anda dalam kehidupan sehari-hari, karier, dan hubungan dengan orang lain, sehingga apa pun yang anda lakukan menjadi lebih bermakna. Dengan beragam perangkat, strategi, dan kisah dalam buku Quantum Success ini, anda akan beradaptasi lebih cepat, belajar lebih baik, dan tak pernah takut gagal lagi. Raihlah Quantum Success anda: ledakan cahaya yang terjadi ketika anda menemukan bahwa keberadaan anda memiliki tujuan yang sejati dan nyata di dunia ini.
DOWNLOAD klik DISINI

Senin, 20 Juli 2009

Membaca itu Penting

“Saya pilih menjadi orang miskin yang tinggal di pondok penuh buku daripada menjadi raja yang tak punya hasrat untuk membaca.”
Thomas Babington Macaulay (1800-1859), sejarawan Inggris.

Membaca merupakan aktifitas yang menyenangkan sekaligus mencerahkan. Membaca membantu kita lebih berwawasan, sukses dan hidup lebih baik. Tetapi ternyata kegemaran membaca belum dimiliki mayoritas orang, sebab mereka belum mengerti berjuta manfaat dari membaca. Berikut ini adalah beberapa manfaat dari membaca, yang mungkin dapat menggugah semangat dan kemauan Anda untuk melahap isi buku-buku bacaan.
1. Membaca membangun pondasi yang kuat untuk dapat mempelajari dan memahami berbagai disiplin ilmu sekaligus mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.
2. Senang membaca meningkatkan kecerdasan verbal dan lingusitik karena membaca memperkaya kosa kata dan kekuatan kata-kata.
3. Membaca mencegah rabun mata, karena membaca melatih dan mengaktifkan otot-otot mata.
4. Membaca mencegah kepikunan karena melibatkan tingkat konsentrasi lebih besar, mengaktifkan dan menyegarkan pikiran.
5. Kegemaran membaca membantu meningkatkan kecerdasan, serta meningkatkan daya kreatifitas dan imajinasi.
6. Membaca membantu memperbaiki rasa percaya diri, mengembangkan kemampuan memanajemen emosi dan meningkatkan kemampuan melakukan interaksi sosial positif dimanapun dan kapanpun.
7. Membaca membentuk karakter dan kepribadian, sampai-sampai ada pepatah yang mengatakan, “Apa yang kita baca sekarang, seperti itulah kita 20 tahun yang akan datang”.
8. Membaca menjadikan kita lebih dewasa, lebih arif dan bijaksana dalam menjalani kehidupan.
Membaca adalah kegiatan yang sarat manfaat dan sangat penting dalam kehidupan kita. Banyak orang sukses dan cerdas dikarenakan kecintaan mereka membaca buku dan belajar. Oleh sebab itu tingkatkan intensitas membaca terutama di waktu senggang Anda, dan berikut ini adalah beberapa hal menarik untuk membangkitkan semangat membaca.
1. Sesuaikan tingkat bacaan dengan tingkat kosa kata, sebab keengganan meneruskan bacaan seringkali dikarenakan kita sulit memahami arti katanya.
2. Luangkan waktu secara rutin untuk membaca, misalnya setengah jam per hari, karena langkah ini lambat laun akan meningkatkan kemampuan memahami berbagai gaya tulisan dan kosa kata baru.
3. Mencoba menulis tentang apapun yang dianggap menarik, misalnya tentang perasaan, pengalaman, cara memandikan kucing, menanam pohon , memasak kue dan lain sebagainya. Mencoba menulis akan meningkatkan minat membaca.
4. Berusaha menggunakan waktu untuk membaca dengan selalu membawa bahan bacaan dimanapun berada. Simpan buku atau majalah dalam tas, ruang keluarga atau tempat yang sering Anda gunakan, sehingga memungkinkan Anda menjangkau dan membaca.
5. Tentukan berapa banyak buku yang ingin Anda baca dalam kurun waktu tertentu. Mulailah memasang target dengan disiplin tinggi, karena langkah ini melatih kemampuan meluangkan lebih banyak waktu untuk membaca lebih banyak hal.
6. Buatlah daftar buku yang sudah Anda baca dan catatan isi buku tersebut. Simpanlah catatan tersebut dengan rapi di tempat favorit Anda, misalnya di buku harian, di komputer, di lemari, dan lain sebagainya.
7. Matikan televisi, karena televisi tidak mengajak kita aktif belajar dan berpikir kreatif. Daripada waktu terbuang untuk memindah channel televisi mencari acara televisi yang bagus, bisa jadi waktu tersebut sudah cukup banyak untuk menyelesaikan membaca sebuah buku.
8. Bergabunglah dengan kelompok baca, dimana dalam periode tertentu para anggotanya berkumpul untuk mendiskusikan topik bacaan yang telah sama-sama tentukan sebelumnya. Berkomitmen terhadap kelompok baca memberikan momentum yang lebih besar untuk menyelesaikan bacaan buku, dan menciptakan forum yang luar biasa untuk berdiskusi dan bersosialisasi seputar tema buku.
9. Sering-seringlah mengunjungi toko buku atau perustakaan, karena kesempatan melihat-lihat buku akan melatih mental membaca sebagai kebutuhan dan menginspirasi banyak hal baru yang menarik untuk dibaca.
10. Bangunlah strategi, yaitu dengan menentukan sendiri cara yang baik menurut Anda untuk meningkatkan aktifitas membaca, sehingga Anda semakin rajin membaca dan mendapatkan manfaat yang lebih besar dari buku yang Anda baca.
Kembangkan terus minat baca Anda, karena membaca dapat meningkatkan kemampuan, terutama kemampuan untuk menjalani kehidupan dengan lebih bijaksana. Tingkatkan intensitas membaca dengan memanfaatkan waktu luang semaksimal mungkin untuk membaca. Membaca merupakan salah satu investasi yang baik dari waktu kita. Andrew Ho